Siswa-siswi MadrasahIbtidaiyah (MI) Miftahul Akhlaqiyah kembali menunjukkan prestasi gemilang dalam ajang Lomba Gebyar Cinta Ramadhan #4 yang bertema “Bintang Ramadhan Bersinar dengan Akhlak Mulia”. Lomba ini diselenggarakan oleh Masjid Al Ikhlas BPI Ngaliyan pada Minggu (16/03/25).
Dalam lomba tersebut,
MI Miftahul Akhlaqiyah berhasil meraih sejumlah juara di berbagai
kategori lomba. Berikut adalah daftar lengkap perolehan juara:
- Juara 1 Lomba Cerdas Cermat Islam (LCCI): Rachella Lyona Saif Abbas (6B)
- Juara 1 Lomba Adzan: Maulana Zidane Argana (6B)
- Juara 2 Lomba Adzan: M. Hafidz As-Sidqy (5A)
- Juara 3 Lomba Adzan:
Ahmad Sahal Munawwar (5A)
- Juara 3 Lomba Pemilihan Dai Cilik (Pildacil): Aqila Najwa Ellina (5A)
- Juara 3 Lomba Hafalan Al Quran:
Rachella Lyona Saif Abbas (6B)
Prestasi yang diraih
oleh siswa-siswi MI Miftahul Akhlaqiyah ini tentu saja sangat membanggakan
pihak madrasah dan para orang tua. Kepala Madrasah MI Miftahul Akhlaqiyah,
menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas pencapaian gemilang para
siswanya. Beliau berharap, prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh
siswa untuk terus meningkatkan kemampuan dan kecintaan terhadap Islam.
"Kami sangat
bangga dengan prestasi yang diraih oleh anak-anak kami. Ini adalah hasil dari
kerja keras dan dedikasi mereka dalam belajar dan berlatih," ujar Kepala Madrasah.
Semoga prestasi ini
dapat menjadi inspirasi bagi siswa-siswi lainnya untuk terus berprestasi dan
mengharumkan nama madrasah.